Rabu, 14 September 2011

Visualisasi Informasi Pertemuan 1

Nama/Nim : Kalista wiwaha dewandaru/10.41010.0204
Dosen : Ahmad Teguh
Stikom Surabaya


Pengenalan Visualisasi Informasi

Sebelum kita membahas tentang Visualisasi Informasi,Kita lihat pendapat dari Para ahlinya Seperti berikut :

- Visualisasi adalah (McCormick et al., 1987):

Metode penggunaan komputer untuk mentransformasi simbol menjadi geometrik.
Memungkinkan peneliti mengamati simulasi dan komputasi.
Memberikan cara untuk melihat yang tidak terlihat.


Dan Menurut Saya adalah,
Visualisasi adalah suatu metode menampilkan informasi dengan memvisualisasikanya menggunakan komputer, dan mempinyai fitur Drill Down,Sehingga informasi tersebut dapat digali dan membantu proses pengambilan keputusan.

Prinsip dari Visualisasi Informasi :
-Fokus pada konten
-Ada perbandingan data
-Intergritas
-Sudah pernah di uji

Visualisasi informasi memerlukan penggunaan dari memory seseorang, memory ini digunakan untuk menyimpan data dan informasi, lalu data ini dapat digunakan lagi, dan Memory ini mempunyai model, antara lain :

1.Input memory
(pengambilan data dan informasi ke memory)
2. Sensori memory
(proses pemindahan data dan informasi untuk di simpan
3. Short Time Memory
(Memory jangka pendek, berfungsi mengingat kejadian yang spontan
4. Long Time memory
(Memory jangka panjang dimana memory tersebut diulang ulang)
5. Memory Output
(Proses pengeluaran memory yang ada)

Proses dari memory :

Input --> Persepsi --> Analisa --> Analisa arti input

Maksud alur di atas adalah, Pertama Data inputan diterima dari rangsangan panca indera kita,lalu kita memberi arti dari rangsangan tersebut ( Persepsi), Lalu kita kodekan (Analisa), dan terakhir kita mengeluarkan atau mengartikan Analisa dari penerimaan rangsangan tadi.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar